Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Panduan Berinvestasi Emas untuk Pemula Beserta Kelebihan dan Kekurangannya

Panduan Berinvestasi Emas untuk Pemula Beserta Kelebihan dan Kekurangannya

Memiliki penghasilan tetap tidak menjamin masa depan kalian. Agar masa depan kalian terjamin dan menjadi lebih baik, investasi adalah salah satu pilihan yang tepat. Berinvestasi dalam bentuk apapun, wajib dilakukan selagi masih memiliki penghasilan tetap. Jenis-jenis investasi untuk pemula yang tepat salah satunya adalah investasi emas. Emas tidak hanya populer sebagai perhiasan, tapi juga dianggap sebagai pilihan investasi yang sangat menguntungkan, karena emas merupakan barang yang harganya memiliki kecenderungan naik serta jarang mengalami penurunan dalam jumlah yang signifikan. 

Dengan adanya kesadaran tentang pentingnya investasi, harusnya dapat menjadi salah satu cara mengatasi kemiskinan. Sayangnya, tidak semua orang memiliki pemikiran terbuka dan mau melakukan investasi. Padahal, jika dilakukan dengan baik, maka investasi emas merupakan salah satu pilihan menguntungkan.

Salah satu contoh adalah yang kini terjadi di masa pandemi Covid-19. Harga emas mengalami peningkatan yang signifikan. Kini emas diburu sebagai alat investasi sehingga penting bagi kita untuk mengetahui bagaimana cara berinvestasi emas.

Karena popularitasnya yang kian meninggi, banyak orang yang mulai beralih ke investasi emas. Tak perlu khawatir apabila kalian tidak mengetahui cara investasi emas yang aman. Ayo kita bahas bersama dalam postingan berikut.


Panduan Berinvestasi Emas untuk Pemula

Memastikan Tujuan Berinvestasi Emas

Dalam memulai investasi emas, kalian harus memastikan terlebih dahulu tujuan dalam berinvestasi emas. Banyak tujuan dalam berinvestasi yang bisa dijadikan target, apakah untuk tabungan pernikahan, pendidikan atau sebagai investasi jangka panjang lainnya.

Pastikan tujuan investasi emas kalian adalah tujuan jangka panjang, mengingat emas adalah investasi yang bisa dirasakan keuntungannya jika diinvestasikan secara jangka panjang. Kalian akan mendapatkan imbal hasil atau keuntungan yang optimal dalam jangka panjang. Setelah mengetahui tujuannya, kalian dapat membuat anggaran sehingga dapat menyesuaikan alokasi gaji dengan dana investasi setiap bulannya.

Memantau Perkembangan Harga Emas

Memantau perkembangan harga emas sangat penting dilakukan dan mudah tentunya. Saat ini, untuk memantau harga emas kalian bisa cek melalui situs-situs di internet yang menampilkan perkembangan harga emas setiap harinya. Kemudian ada juga aplikasi pada ponsel yang dapat menampilkan perkembangan harga emas..

Meski dikenal sebagai alat investasi yang paling stabil, terkadang emas juga mengalami penurunan harga. Namun perlu kalian pahami bahwa investasi emas sebaiknya dilakukan untuk investasi jangka panjang yakni dalam kurun waktu 5-10 tahun.

Membeli Emas di Tempat yang Terpercaya

Penting bagi kalian yang ingin memulai investasi untuk menempatkan dana atau harta investasi kalian pada tempat yang aman dan terpercaya. Hal ini berlaku juga untuk kalian yang ingin berinvestasi emas, sebaiknya membeli emas di tempat yang menjual secara resmi dan terpercaya. Resmi dan teroercaya yakni mereka menjual emas dengan menyertakan surat-surat dan sertifikatnya.

Beberapa tempat yang aku rekomendasikan yaitu di PT. ANTAM dan PEGADAIAN. Kalian bisa membeli emas langsung melalui gerai penjualan emas atau membeli secara online. Bahkan, untuk PEGADAIAN sendiri mereka memiliki program tabungan emas loh.

Itulah beberapa tips dalam berinvestasi emas yang bisa kalian ikuti. Emas hingga kini masih sebagai alat investasi yang difavoritkan oleh sebagian besar masyarakat Indonesia. Sehingga penting bagi kalian yang ingin berinvestasi untuk memahami bagaimana cara investasi emas. Nah, sebelum kalian memutuskan untuk berinvestasi emas, ada baiknya jika kalian juga mengetahui apa kelebihan dan kekurangan investasi emas. Agar lebih jelas, mari kita bahas bersama.


Kelebihan dan Kekurangan dalam Berinvestasi Emas

Setiap instrumen investasi memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing, sama halnya dengan investasi emas. Beberapa faktor kelebihan dan kekurangan ini bisa kalian jadikan bahan pertimbangan dalam menentukan instrumen investasi yang cocok untuk kalian.

Kelebihan Investasi Emas

Mudah Dicairkan

Emas memiliki tingkat likuiditas yang tinggi. Artinya, emas mudah dicairkan dalam bentuk uang tunai jika sewaktu-wakti kalian membutuhkan uang tunai untuk keperluan mendesak. Berbeda dengan investasi jenis lainnya yang cenderung lebih sulit dicairkan, atau bahkan hanya dapat diklaim pada situasi tertentu saja.

Nilai Aset Cenderung Stabil

Salah satu keuntungan dari investasi emas yaitu nilai aset emas yang kalian miliki cenderung meningkat dan stabil dari waktu ke waktu. Salah satu faktor emas cenderung tetap stabil. Salah satu faktor yang menyebabkan nilai emas cenderung stabil karena adanya permintaan dan penawaran pada pasar yang jelas. Emas tidak hanya berperan sebagai instrumen investasi, namun juga untuk memenuhi kebuhtuhan gaya hidup seseorang.

Melindungi dari Inflasi

Nilai emas meningkat ketika terjadi inflasi, atau kenaikan harga barang-barang. Alasannya, karena emas dibeli dengan uang, maka setiap adanya penurunan nilai pada mata uang, secara logika akan menyebabkan kenaikan harga emas. Apabila sewaktu-waktu terjadi inflasi maupun krisis ekonomi, harga emas akan cenderung stabil, bahkan mengalami kenaikan. Ini berbanding terbalik jika kalian hanya menyimpan uang dalam bentuk tunai. Saat kondisi perekonomian mengalami inflasi atau krisis ekonomi, nilai mata uang bisa melemah.

Dapat Menjadi Alat Tukar

Setiap negara pasti pernah mengalami krisis keuangan. Keadaan tersebut dapat berlangsung dalam waktu yang lama maupun sebentar. Salah satu keuntunga dalam berinvestasi emas, yaitu ketika sedang terjadi situasi krisis, kalian dapat menggunakan emas sebagai alat tukar menggantikan mata uang yang ada.

Biasanya, emas tidak terpengaruh oleh inflasi. Maka dari itu, emas lebih bisa dikendalikan. Saat ini, banyak orang yang berinvestasi pada emas. Hal itu terjadi karena mengingat resiko ketika sedang terjadi krisis keuangan, maka emas tida akan terpengaruh.

Kekurangan Investasi Emas

Tidak Memiliki Penghasilan Pasif

Perlu kalian ketahui bahwa investasi emas tidak memberikan penghasilan pasif (passive income) dalam bentuk bunga ataupun dividen bagi investornya. Dalam berinvestasi emas, imbal hasil yang kalian dapat hanya pada saat nilai emas tersebut naik dan kalian memutuskan untuk menjualnya.

Bersifat Jangka Panjang

Investasi emas tidak cocok jika kalian ingin mencari keuntungan dalam jangka waktu yang singkat. Fluktuasi harga emas yang terbilang besar tidak menjadi sebuah jaminan seorang investor akan mendapat keuntungan dalam waktu singkat. Emas memang cenderung mengalami peningkatan ketika keadaan ekonomi sedang tidak stabil. Proses kenaikan harga emas cenderung memakan waktu lama, untuk kalian mendapatkan selisih antara harga beli dan harga jual yang tinggi tidak dapat direalisasikan dalam waktu singkat.

Nilai Spread yang Tinggi

Salah satu kekurangan investasi emas yang paling menonjol  dibandingkan dengan investasi lainnya yaitu nilai spread yang tinggi. Spread adalah perbedaan harga beli dan jual emas. Jadi, harga beli emas adalah ketika kalian sebagai investor membeli emas, penetapan harga beli emas dipengaruhi oleh sejumlah faktor. Di sisi lain harga jual kembali emas (buyback) adalah harga yang berlaku ketika kalian menjual kembali emas tersebut. Seperti halnya harga beli emas, harga jual emas juga dipengaruhi oleh sejumlah faktor antara lain mengikuti pergerakan harga emas di pasar global atau dunia.

Bagi kalian investor pemula, jangan kaget ketika investasi emas dan mendapati harga jual kembali emas atau buyback, biasanya lebih rendah daripada harga beli. Terlebih, jika transaksi keduanya dilakukan pada hari yang sama. Maka dari itu, investasi emas hanya cocok jika kalian ingin berinvestasi jangka panjang ya.

Muhammad Ari Wibowo
Muhammad Ari Wibowo Secangkir teh, rintik hujan dan beberapa bait puisi

Posting Komentar untuk "Panduan Berinvestasi Emas untuk Pemula Beserta Kelebihan dan Kekurangannya"